Tertarik mencoba layanan 3G Telkomsel dan XL, namun belum mempunyai ponsel 3G? Beli saja, apalagi kalau Anda baru mendapatkan THR. Karena tak semua ponsel 3G layak beli, seyogianya Anda membaca tulisan Pak Herry SW ini.
Untuk Anda, penulis merekomendasikan pilihan terbaik ponsel 3G bergaransi resmi. Satu merek satu tipe. Defisini terbaik di sini bukanlah yang termahal, bukan pula yang tercanggih atau terbaru. Penulis memilihnya berdasarkan tingkat kesetaraan fitur, kinerja, dan harga.
K608i
Layar TFD 262.144 warna dengan resolusi 176 x 220 piksel, radio FM, bluetooth, inframerah, dan nada dering MP3 serta 72 polynote merupakan spesifikasi utama Sony Ericsson K608i. Ponsel triple band GSM 900/1800/1900 dan UMTS 2100 ini dibekali dua kamera. Kamera di sisi belakang beresolusi 1,3 megapiksel. Sedangkan kamera di sisi muka, tepat di atas layar, CIF 352 x 288 piksel.
Harga baru K608i dan saudara kembarnya, K600i, sampai saat ini masih menjadi yang termurah di pasaran. Sampai akhir bulan lalu, K608i ditawarkan di kisaran harga Rp 1,625 juta sedangkan K600i lebih murah sekitar Rp 50 ribu.
Tingginya permintaan yang tak diimbangi kelancaran pasokan membuat harga dua ponsel itu merangkak naik. Kini K608i yang tersedia dalam tiga varian warna-perak, putih, dan hitam-bertengger di kisaran harga Rp 1,8 juta. Pantauan penulis dalam beberapa hari terakhir, harga termurah Rp 1,75 juta dan tertinggi Rp 1,9 juta.
Untuk pengguna yang ingin mencicipi 3G, namun mempunyai anggaran terbatas, membeli K608i merupakan pilihan bijak. Boleh juga Anda menjatuhkan hati pada K600i. Namun, dengan pertimbangan keypad yang lebih nyaman, penulis lebih menyukai K608i ketimbang K600i.
Kekurangan ponsel berdimensi fisik 105 x 45 x 19 mm dan berat 100 gram itu, ia tidak dilengkapi slot memori eksternal. Pengguna harus berpuas dengan memori internal sebesar 32 MB. Toh, asalkan bukan untuk menyimpan puluhan bahkan ratusan lagi, memori sebesar itu sebenarnya sudah memadai.
RAZR V3x
Motorola RAZR V3x sudah menganut paham baru. Yakni, bahwa ponsel 3G tidak harus tebal. Dalam posisi tertutup, ketebalan ponsel berbentuk clamshell ini hanya 19,8 mm. Panjangnya 99 mm, lebar 55 mm, dan berat 125 gram.
Layar internalnya memanfaatkan LCD TFT 2,2 inci yang sanggup menyajikan sampai 262 ribu warna. Sementara layar eksternalnya mempunyai kedalaman 65.536 warna. Bluetooth, inframerah, nada dering MP3 dan 24 polynote, serta slot memori eksternal untuk micro SD/TransFlash merupakan fitur lain ponsel bermemori internal 64 MB itu.
Kamera utama ponsel triple band GSM 900/1800/1900 dan UMTS 2100 tersebut beresolusi dua megapiksel. Sebuah kamera lain yang beresolusi VGA 640 x 480 piksel terletak di sisi dalam ponsel.
Dibandingkan K608i maupun N73 yang dipaparkan di tulisan ini, V3x adalah ponsel yang paling nyaman digunakan untuk ber-video call. Posisi kameranya memungkinkan pengguna tak perlu memegang ponsel selama percakapan video berlangsung. Letakkan saja di meja. Pengalaman penulis selama ber-V3x, tampilan wajah yang diterima lawan bicara terlihat lebih natural dan halus daripada saat memakai K608i dan N73.
N73
Ada rupa ada harga. Begitu kata para penggemar belanja. Maksudnya, kalau ingin mendapatkan barang yang bagus, ya harus bersedia mengeluarkan dana ekstra. Hal serupa, meski tak persis sama, berlaku untuk Nokia N73.
Dibandingkan dua ponsel lain yang penulis paparkan, harga N73 yang termahal. Kemarin gerai-gerai ponsel menawarkannya di rentang harga Rp 4,625-4,65 juta. Namun, spesifikasi ponsel quad band GSM dan WCDMA ini memang yang tertinggi. Ia dibekali kamera berlensa Carl Zeiss beresolusi 3,2 megapiksel yang kualitasnya tak perlu disangsikan lagi. Sebuah kamera VGA menghadap ke pengguna dan siap digunakan selama percakapan video berlangsung. Layar TFT-nya yang berdiagonal 2,4 inci mampu menghadirkan sampai 262.144 warna.
Fitur lain N73, di antaranya, pemutar musik, radio FM, bluetooth, inframerah, pembaca file PDF, serta Quickoffice yang kompatibel dengan fungsi-fungsi utama Microsoft Word, Excel, dan PowerPoint di komputer.
Sama dengan ponsel lain, N73 tak luput dari kekurangsempurnaan. Kala digunakan untuk melakukan percakapan video di ruangan berpencahayaan terbatas, wajah penelepon akan cenderung merah. Padahal, di lokasi yang sama, kalau menggunakan K608i atau V3x, wajah penelepon hanya terlihat sedikit gelap. Kekurangan ponsel berharga jual Rp 3,25 juta, kecuali warna pink yang sekitar Rp 400 ribu lebih mahal itu, saat dinyalakan ia membutuhkan waktu loading phone book dan SMS yang cukup lama.
makasih infonya..
ReplyDeletesangat membantu buat yang lagi keburu2 kaya diriku :)
mkasih bgt yaaaa.tulisannya
ReplyDeletecukup membantu sayauntuk mencari modem buat komputer sayaaa
salam kenal
makasih infonya
ReplyDeleteTHANKS 1000X
ReplyDeleteSANGAT INFORMATIF
nice artikel ;-)
ReplyDeleteBoss, kalau LG KU250 gimana? Bagus / tidak?
ReplyDeletemantap nih tulisannya tanks ya
ReplyDelete