Record The Journey and Thoughts

Tuesday 14 November 2006

Senam Kegel Dalam Aerobik

Baju senam boleh sama, tapi motivasi ikut aerobik tiap orang tentu berbeda2. Ada yang ingin langsing ato lebih kurus, ada yang ingin membentuk bagian tubuh tertentu menjadi lebih bagus, ada yang hanya ingin dilihat lebih gaya dan gaul. Saya sendiri bermotivasi ingin menjadi lebih sehat, karena sehat itu sendiri maknanya lebih luas dan mantap. Kenapa demikian? Karena saya dulu rentan sakit, tapi sejak mengikuti aerobik 5 tahun lalu, kesehatan saya semakin membaik. Ada teman saya yang sudah menikah berterusterang, motivasinya ikut aerobik ternyata karena ingin lebih membahagiakan suami. Emangnya bisa ya? (hiks... kalo yang ini mah saya belum pengalaman :-P )

Karena 'keterusterangan' teman saya tadi-lah menjadikan saya tertarik untuk berbagi lagi mengenai manfaat lain aktifitas aerobik, di samping manfaat yang pernah saya posting terdahulu. Tertarik? Yuuk...

Obat ajaib

Olahraga mirip obat yang mempunyai sejuta manfaat. Banyak penyakit yang dapat dicegah dengan berolahraga secara teratur. Olahraga juga dipercaya sebagai sarana yang bagus untuk menggapai hidup sehat dan lebih berkualitas. Sebagian masyarakat yang menyadari manfaat2 itu menjadikan olahraga sebagai bagian dari gaya hidup. Namun manfaat yang disadari itu lebih banyak seputar masalah fisik dan psikis. Misalnya, meningkatkan kemampuan jantung dan paru-paru, meningkatkan kekuatan otot, menurunkan lemak badan, menurunkan bobot badan, menurunkan tekanan darah, menurunkan kadar gula darah, melebarkan diameter pembuluh darah yang menurunkan risiko penyakit jantung koroner, dll. Olahraga juga menurunkan risiko osteoporosis, mempertinggi imunitas tubuh, serta meningkatkan rasa percaya diri.

Ternyata, di samping kegunaan fisik dan psikis itu, sebenarnya ada manfaat lain yang tak kalah penting. Yakni manfaat yang berhubungan dengan kemampuan seksual seseorang. Yang dimaksud dengan “seksualitas” di sini ialah semua hal yang berhubungan dengan dorongan seks, kemampuan fisik, kemampuan organ seksual, maupun kepuasan secara mental. Semua faktor itu sangat berpengaruh pada kehidupan seksual seseorang, sehingga mesti dioptimalkan untuk mendapatkan kepuasan yang optimal pula. Kemampuan jantung dan paru-paru akan lebih hebat jika didukung juga oleh kekuatan otot. Bila otot-otot tubuh cukup terlatih, gaya dan posisi apa pun yang diminta pasangan tak jadi soal. Mau main berapa ronde pun dilayani. :-)

Senam kegel

Pernah mendengar tentang senam kegel? Senam yang awalnya hanya dikenal sebagai cara bagi wanita usai melahirkan untuk menahan buang air kecil ini, kemudian justru lebih dikenal sebagai senam yang berkaitan dengan seks. Senam kegel pertama kali direkomendasikan pada tahun 1948 oleh Dr. Kegel, seorang Ginekolog, bagi pasiennya yang baru melahirkan. Keluhan wanita yang baru saja melahirkan biasanya adalah kesulitan menahan buang air kecil. Tujuan utamanya untuk menguatkan otot-otot dasar panggul (musculus pubococcygeus = pelvic floor muscle). Sekarang senam ini dipercaya berdampak positif pada daya tahan pria maupun wanita, saat melakukan kewajiban suami-istri.

Senam kegel selain sangat sederhana dan mudah dilakukan, juga tetap dapat dilakukan secara privasi. Hal ini menguntungkan, karena dapat melakukannya dimanapun dan kapanpun. Dalam posisi duduk di kursi kantor atau bahkan saat berbaring. Intinya senam kegel ini dapat dilakukan dan dijadikan kebiasaan positif kapanpun juga.

Bagaimana bentuk latihan kegel?

Latihan Kegel atau senam seks biasanya dilakukan sebagai bagian dari latihan aerobik, yaitu sebagai latihan senam lantai. Senam ini banyak sekali melibatkan otot-otot pantat perut, panggul, dan otot dasar panggul.

Bentuk gerakan yang biasa dilakukan adalah dengan mengencangkan otot dasar panggul selama lebih kurang 10 detik, caranya dengan mengontraksikan otot tersebut, lewat gerakan-gerakan mirip orang menahan kencing atau menahan buang air besar. Perut ditarik sampai kempis, panggul lurus dan hembuskan napas lembut saat mengetatkan otot panggul itu (kurang lebih seperti gambar di samping). Lakukan beberapa kali. (Latihan ini adalah gerakan umum senam kegel dan merupakan tahap awal. Saya rasa cukup tahap ini saja yang saya tulis di sini, tahap selanjutnya menyusul :-)

Karena senam ini lebih sering dilakukan wanita, pria kadang agak sungkan melakukannya. Makanya agar tak terlihat feminin, pria dapat melakukan Kegel dalam versi lain. Misalnya, pada waktu melakukan fitness atau latihan beban, cobalah sekaligus menahan kontraksi otot panggul. Pada posisi berdiri mengangkat dumbel itu, lakukan kontraksi, sedangkan pada waktu menurunkan beban lakukan pelepasan. Jangan lupa untuk melakukan pernapasan dengan teknik yang benar.

Untuk mengetahui otot dasar panggul sudah sekuat yang diharapkan, ada triknya. Cobalah siasati dengan “pura-pura” buang air kecil. Maksudnya, pada saat aliran air seni sedang berjalan, jangan keenakan, cobalah tahan dengan tiba-tiba. Bila air seni langsung dapat distop, berarti otot-otot dasar panggul sudah cukup kuat. Namun, bila air seni masih terus mengalir atau menetes, berarti otot itu masih kurang kuat. Jadi, berlatihlah kembali dengan lebih serius.

Selain senam Kegel, latihan olahraga lain sebenarnya tak jauh beda dengan gerak badan untuk menguatkan jantung, paru-paru, dan kekuatan otot. Latihan itu juga bersifat aerobik, yakni jalan kaki, joging, bersepeda, berenang, dansa, dll. Latihan beban merupakan keharusan, agar otot-otot menjadi lebih kuat. Latihan-latihan itu sebaiknya dilakukan tiga kali seminggu, durasinya sekitar satu jam dengan intensitas sedang-sedang saja (denyut nadi antara 130 - 140 per menit).

Inti latihan-latihan itu untuk membentuk fisik agar lebih fit, dengan otot-otot tubuh nan berkembang dan atletis. Atletis maksudnya, otot cukup besar dan kencang serta proporsional. Lemak badan yang menggelayuti kulit pun menjadi tidak terlalu tebal. Boleh diyakini jika seseorang melakukan latihan kebugaran dengan baik dan benar, manfaatnya pasti akan terasa, terutama untuk hubungan suami istri.

Manfaat senam kegel

Manfaat senam kegel dapat dirasakan oleh pria dan wanita.

Untuk para pria, latihan ini akan meningkatkan kemampuan mengontrol dan mengatasi ejakulasi dini, ereksi yang lebih kuat, dan meningkatkan kepuasan seksual saat orgasme. Selain itu multiple orgasme juga bisa dialami oleh pria sebagai hasil dari latihan senam kegel yang dilakukan secara teratur.

Bagi wanita, keuntungan menjalani senam kegel adalah vagina akan lebih sensitif dan peka rangsang sehingga lebih mudah mencapai orgasme, dan orgasme yang dicapai bisa lebih baik karena otot yang dilatih adalah otot yang digunakan selama orgasme. Latihan Kegel berpeluang menguatkan otot-otot klep yang menutup kandung kencing, sehingga yang bersangkutan tidak gampang ngompol. Tak heran, latihan Kegel sering juga disebut senam seks, karena manfaatnya sangat banyak untuk memperbaiki kemampuan seksual seseorang. Dan bagi wanita yang baru melahirkan, senam kegel dapat mempercepat pemulihan kondisi vagina setelah melahirkan, dan tentu saja seperti yang telah diuraikan di awal artikel ini, dapat membantu menahan buang air kecil atau menahan buang air besar.

Tulisan ini sebagian dari narasumber lain.

***

2 comments:

purwa said...
Mbak.... dhie ikutan senam keggel donk. :D
15/11/06 4:21 PM

mrbink said...
halahh..ngaku ajahh kalo motivasinya itu kareng ingin lebih membahagiakan calon suami, :D
15/11/06 10:36 PM

7 Comments:

  1. informasi yang menarik, terutama buat ibu2 yg mau menyenangkan suami gitu...

    ReplyDelete
  2. akasih atas infonya yawh... nie sangat bermanfaat bagi tgas makala an... Syukrooonn..

    ReplyDelete
  3. http://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/24.gif
    http://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emhttp://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/11.gif
    http://us.i1.yimg.com/ushttp://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/4.gif
    http://us.i1.yimg.chttp://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/35.gif
    http://us.i1.yimg.com/http://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/21.gif
    http://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emohttp://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/4.gif
    http://us.i1.yimg.com/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/4.gifticons7/21.gifus.yimg.com/i/mesg/emoticons7/35.gifom/us.yimg.com/i/mesg/emoticons7/4.gif.yimg.com/i/mesg/emoticons7/11.gifoticons7/24.gif

    ReplyDelete
  4. hay mbak LadyElen leh knalan g?:)

    ReplyDelete
  5. Artikel yg menarik, tampilkan dong gambar teknik latihan kegel untuk pria...(didyckp.blogspot.com)

    ReplyDelete
  6. tatimardiati_mbenk@yahoo.com27/9/12, 7:47 pm

    hai...umur saya 4o thn,saya ibu dari 3 anak .. saya rutin senam kegel....(ma'af) suami saya bilang miss V saya msh menggigit.....saat sedang berhubungan pun saya sll menarik otot perut saya....(ma'af)saya hanya berbagi cerita ttg manfaat senam kegel.....selamat mencoba dengan suami ya bu....

    ReplyDelete
  7. @didy:
    di artikel dah ada gambarnya, pria dan wanita sama saja tekniknya. coba teliti lagi :)

    ReplyDelete

Silakan isi kolom komentar dengan mencantumkan ID Anda
(Twitter, FB, IG, eMAIL). Terimakasih